Tips Cara Mengecilkan Perut Buncit Secara Alami dan Dengan Cara Yang Tradisional


Selamat datang di http://anekatipsdanproduk.blogspot.com. Di artikel kesehatan & kecantikan sebelumnya, saya sudah menyampaikan tentang memutihkan selangkangan yang hitam. Dan masih di seri perawatan kesehatan dan kecantikan, kali ini saya akan mengajak anda untuk menyimak tentang bagaimana sih cara mengatasi dan menghilangkan atau mengecilkan perut anda yang buncit dengan menggunakan cara-cara yang alami dan tradisional? So…let’s take it out…

Sebagian orang mungkin menganggap bahwa pria yang memiliki perut buncit gendut akan tampak lebih lucu bila dibandingkan yang lainnya. Tapi tahukah anda, bahwa laki-laki tersebut sebenarnya sangat tidak nyaman dengan bentuk perutnya yang buncit, apalagi jika keras dan sakit serta terkesan kembung seperti orang hamil…belum lagi rasa malu yang harus mereka terima, tapi itu masih belum seberapa bila dibandingkan dengan rasa lapar yang selalu menghantui mereka untuk selalu makan, ngemil, dan makan lagi…:0…so…agaknya kurang bijak jika anda menggangapnya lucu.

Disamping itu, perut yang buncit bukan hanya masalah bagi para om-om saja, para wanita/perempuan juga rentan lho..dengan hal yang satu ini, terutama bagi mereka yang sehabis melahirkan atau setelah melakukan operasi caesar. Bahkan bayi dan balita juga tidak akan luput dengan bentuk perut yang buncit. Nah…ngomong-ngomong tentang perut buncit yang terjadi selepas bersalin atau melahirkan atau sesudah operasi cesar, ataupun setelah operasi usus buntu, dan karena sebab medis yang lainnya. Ada baiknya jika anda tidak melakukan pengobatan sendiri…lebih baik anda mengobati perut buncit anda tersebut di bawah atau atas bimbingan dan petunjuk dari dokter anda. Dan jika saat ini anda sedang membaca artikel ini sebaiknya anda abaikan artikel ini..karena artikel tips cara mengecilkan perut buncit secara alami dengan bahan tradisional ini hanya diperuntukkan bagi mereka yang mengalami perut buncit secara normal, yang mungkin disebabkan oleh kurang berolahraga dan banyak makan alias gembul, sehingga menimbulkan timbunan lemak yang berlebihan di perut mereka.

Lalu sebenarnya perut buncit tersebut disebabkan oleh apa, karena apa, dan kenapa orang sampai bisa mengalami perut yang buncit? Berikut akan coba saya jabarkan sedikit hal-hal yang bisa membuat perut anda menjadi buncit..cekidot...

Ø  Mengkonsumsi Junk Food Berlebihan


Makan junk food..boleh-boleh aja kok, hanya saja yang harus anda tahu bahwa dengan mengkonsumsi makanan junk food secara berlebihan akan mengakibatkan tingkat kalori dan lemak dalam tubuh anda meningkat. Dan hal inilah yang akan menjadi sebab musabab dari timbunan lemak di sekitar perut anda. So…kalau anda tanya, perut buncit itu isinya apa sih? Mayoritas akan menjawabnya “LEMAK” namun di beberapa kasus tertentu, memang ada perut buncit yang disebabkan oleh karena cacingan. Hmm….apakah anda cacingan???


Ø  Mengkonsumsi Alkohol


Bagi anda yang gemar dalam mengkonsumsi alkohol, ada baiknya jika anda menyimak baik-baik point yang satu ini. Minuman alkohol yang anda minum tersebut, tanpa anda sadari ternyata memiliki kandungan kalori dan gula yang cukup tinggi hingga menyamai makanan yang berlemak tinggi. Disamping itu, alkohol juga dapat membuat kerja hati anda akan semakin berat, yang pada akhirnya kadar gula tersebut tidak dapat terserap dengan baik oleh tubuh anda dan akan menjadi “tumpukkan” yang akhirnya akan menjadi salah satu faktor yang menyebabkan perut anda menjadi buncit gendut.


Ø  Terlalu Banyak Mengkonsumsi Makanan Yang Mengandung Gas


Fakta menyebutkan bahwa perut yang buncit bukan hanya diakibatkan oleh timbunan lemak berlebih dan atau cacingan. Tapi timbunan gas yang ada di perut anda juga menjadi salah satu penyebab dari permasalahan anda tersebut. Tanpa anda sadari, ada beberapa makanan di dunia ini yang memiliki kandungan gas yang cukup besar, antara lain adalah ubi-ubian, sayur kol (bukan colt lho ya….), sayur brokoli (eh..brokoli masuk kategori buah apa sayur sih?), coffee (asal nggak terlalu banyak nggak apa-apa), dan minuman soda (idem dengan kopi). Pernahkah anda merasa perut anda tiba-tiba menjadi kembung dan terasa penuh setelah menyantap atau meminum makanan dan minuman diatas? Jika ya…maka sebaiknya anda hentikan untuk sementara lalu setelah normal anda boleh memakannya lagi…asal jangan berlebihan…:).


Ø  Kebiasaan Makan Malam Diluar Ketentuan Dan Mengemil


Ini nih…salah satu faktor atau kebiasaan utama yang menyebabkan perut anda menjadi besar, gendut, dan akhirnya buncit. Kadang kala setiap orang pasti merasa lapar di malam hari, sehingga tanpa disadari mereka melahap apapun yang terhidang di atas meja..atau bahkan rela untuk keluar rumah malam-malam demi mencari makanan yang dapat memuaskan hasrat mereka…ckckck…sebaiknya anda mulai untuk mengontrol kebiasaan anda tersebut. Makanlah di waktu/jam-nya orang makan. Dan kurangi kebiasaan mengemil anda, apalagi jika tengah menonton film atau sinetron yang menarik. Tanpa anda sadari tuh makanan di toples habis anda lahap.


Ø  Kebiasaan Untuk Tidur Setelah Anda Makan


Kebiasaan yang buruk ini..mohon maaf sebelumnya…hanya dilakukan oleh para pemalas. Tahukah anda bahwa jika anda selesai makan lalu tidur, maka proses pencernaan makanan yang terjadi di dalam tubuh anda, tidak akan berlangsung secara sempurna dan akhirnya kita bersama sudah dapat menebak apa yang akan terjadi akibat dari hal tersebut, perut anda akan menjadi buncittttt. So…jauh-jauhlah dari kebiasaan buruk yang satu ini.


Ø  Kebiasaan Untuk Menunda Makan


Kebiasaan yang satu ini adalah merupakan kebalikan atau antitesis dari kebiasaan pola makan yang tidak sehat yang sudah kita bahas diatas. Mungkin setelah anda membaca beberapa point diatas, anda lantas berfikiran untuk mengurangi makan atau menunda-nunda makan anda. Tapi tahukah anda, mengabaikan rasa lapar di perut anda pada saat waktunya makan…hanya akan membuat anda menjadi sangat lapar dan akhirnya anda akan siap untuk menyantap hidangan apapun yang ada di depan anda saat rasa lapar sudah tidak tertahan lagi. So…bersikaplah bijak kepada diri anda sendiri…:).


Ø  Sikap Yang Mengabaikan Arti Pentingnya Olahraga Bagi Kesehatan Anda


Semua orang tahu dan sudah banyak para ahli yang membahas tentang arti pentingnya olahraga bagi kesehatan anda, terlebih lagi bagi perut anda. Kenapa? karena dengan anda ber-olahraga secara rutin dan teratur, timbunan lemak yang ada dapat diatasi atau dikurangi. Jika anda malas dan enggan untuk berolahraga, maka jangan heran jika perut anda tiba-tiba menjadi buncit akibat dari timbunan lemak yang tidak dapat diolah secara sempurna. Olahraga disini tidak harus dengan cara fitness, anda bisa kok jalan-jalan santai atau berlari-lari kecil, ataupun hanya sekedar push-up dan sit-up. Khusus mengenai dua jenis olahraga yang terakhir tersebut, saya akan mencoba membahasnya pada paragraf selanjutnya di artikel ini..so..teruslah membaca dan lihat mana resep cara mengecilkan perut yang buncit dengan cara alami yang paling tepat dan cocok bagi anda…namun yang pasti, tidak ada cara instant untuk mendapatkan atau membuat perut yang jadi ramping, langsing, rata, ataupun sixpack ya…karena tidak pernah ada cara cepat untuk mendapatkan sesuatu di dunia ini, kecuali anda mendapatkan keajaiban dari Tuhan Y.M.E……


Ø  Kebiasaan Anda Untuk Duduk Terlalu Lama


Posisi duduk yang kurang baik, seperti terlalu condong ke arah depan dan berlangsung untuk waktu yang lama dan secara terus menerus…akan membuat perut anda menekan ke arah depan. Dan jika hal ini anda lakukan secara konsisten dan tanpa adanya perubahan, maka alhasil perut anda lambut laun akan jadi buncit. So…biasakanlah untuk duduk pada posisi tegak dan hindari untuk duduk selama berjam-jam dalam 1 hari.


Ø  Tingkat Karbohindrat Yang Berlebih


Kelebihan karbonhidrat dalam tubuh biasanya disimpan di otot-otot anda, yang biasa disebut dengan nama Glikogen. Dimana setiap satu gram gligoken akan memiliki berat yang setara dengan 3 gram air. Anda bisa membayangkan sendiri bagaimana jadinya jika glikogen dalam otot-otot tubuh anda berlebih? Tentu badan anda akan menjadi lebih gendut bukan? Nah..disinilah arti pentingnya olahraga, sebab dengan anda berolahraga, maka karbohindrat yang tadinya di simpan di dalam otot anda, akan mulai dialirkan untuk diolah menjadi energi.



Setelah anda mengetahui efek negatif dari kebiasaan-kebiasaan yang kurang bijak diatas, selanjutnya anda juga harus tahu makanan apa saja sih yang dapat menyebabkan perut anda menjadi buncit? Tapi yang perlu anda garis bawahi disini adalah bahwa hal ini bukanlah bertujuan untuk melarang anda memakan makanan-makanan tersebut, melainkan sebagai salah satu wawasan bagi anda untuk bisa mengatasi ataupun menghilangkan dan melangsingkan serta mengecilkan perut buncit anda dengan cara mengurangi atau menghindari untuk memakannya secara berlebihan… So…silahkan disimak point-point di bawah ini…


ü  Pengganti Gula


Pengganti gula biasanya dapat anda temukan pada makanan-makanan yang memiliki kadar kalori/karbohidrat yang rendah seperti kue-kue, permen/manisan, dan cokelat. Pengganti gula biasanya dinamakan dengan nama xylitol dan maltitol

ü  Sayur Yang Mentah Dan Buah Yang Diolah Dengan Pemanis



ü  Makanan Yang Pedas


Makanan yang pedas-pedas adalah salah satu jenis makanan favorit bagi orang Indonesia. Lalu apa saja sih bumbu-bumbu yang biasa terdapat pada makanan yang memiliki citra rasa pedas yang jika dikonsumsi secara berlebihan akan dapat merangsang pelepasan dari asam lambung yang akhirnya akan dapat menyebabkan iritasi dan iritasi tersebut akan menyebabkan pembengkakan, antara lain lada hitam, pala, cengkeh, bubuk cabe, saus panas, bawang merah dan putih, mustar, saus barbeque, lobak, saus tomat dan Lombok, dan cuka. So..bijak-bijaklah dalam mengkonsumsi makanan yang pedas, meskipun anda sangat ingin sekali untuk memakannya.



ü  Makanan Yang Mengandung Garam Berlebih


Disamping makanan ini memiliki citra rasa yang asing, ternyata makanan yang mengandung garam di luar ketentuan yang ada dapat menyebabkan retensi cairan dalam tubuh anda yang akan dapat menyebabkan perasaan lesu, penampilan anda menjadi berkesan lebih gemuk, dan berat tubuh anda akan bertambah. Dan juga kata orang Jawa nih ya…orang yang memasak dengan makanan yang asin-asin, sepertinya sudah kebelet mau menikah…hmm…apakah anda sudah kebelet untuk menikah??...:).



ü  Permen Karet


Permen karet atau istilah katroknya rubber candy…hahaha….siapa yang menyangka jika salah satu jenis makanan ini dapat menyebabkan perut anda menjadi lebih endut daripada normalnya. Lho kok bisa? Karena ketika anda tengah mengunyah permen karet, anda secara otomotis juga akan menelan udara, yang akhirnya udara tersebut akan “terjebak” di saluran pencernaan anda dan akhirnya akan menyebabkan perut anda menjadi kembung. Nah…ini adalah salah satu contoh dimana perut kembung buncit anda disebabkan oleh tekanan udara….



ü  Makan-Makanan Yang Digoreng

Nah ini dia…salah satu makanan favorit ogut, gorengan… Tapi tahukah anda, bahwa ternyata gorengan memiliki waktu yang lebih lama untuk dapat dicerna di dalam pencernaan. Dan hal tersebutlah yang sering kali membuat kita merasakan perut tiba2 menjadi penuh, berat, dan kembung. Tapi hal tersebut bukan berarti anda tidak boleh memakan makanan yang di goreng, melainkan jangan berlebih-lebihan dalam memakannya…:).



( ref: 2011 )



Dan ini dia salah satu point yang mungkin paling ditunggu oleh dan bagi para wanita mengenai apa saya yang menjadi sebab perut buncit pada wanita yang perlu untuk waspadai…so..cekidot…


v  Kondisi Menopause


Tubuh wanita memiliki kecenderungan untuk dapat menyimpan lemak di sekitar perut sebagai salah satu akibat dari perubahan hormon yang terjadi baik selama dan sesudah proses menopause. Dimana umumnya lemak-lemak tersebut akan di simpan di bagian bawah pantat, pinggul dan paha yang merupakan salah satu dampak dari kandungan hormon estrogen yang dimiliki oleh para perempuan.


v  Genetika



v  Tingkat Stress Yang Tinggi


Pada saat anda mengalami stress, maka secara otomotis tubuh anda akan melepaskan hormon yang disebut dengan nama Kortisol. Dimana hormon ini memiliki fungsi untuk membantu tubuh anda dalam merespon dan mengatasi tingkat stress yang anda miliki. Dan biasanya tingkat pengeluaran hormon kotisol ini akan memiliki tingkat yang lebih tinggi di pagi hari dan menjadi lebih rendah pada waktu malam hari.



Sedangkan bagi anda para lelaki atau laki-laki/pria, ada dua point utama yang wajib anda perhatikan yang umumnya menjadi salah satu sebab utama kenapa perut anda menjadi buncit dan besar, yaitu:


v  Jumlah Kalori Yang Berlebih Dalam Tubuh


Kandungan kalori yang berlebih pada tubuh anda akan menjadi salah satu penyebab utama terhadap akumulasi jumlah lemak yang tersimpan di dalam tubuh. So…atur-aturlah pola makan anda sejak dini…:).



v  Tubuh Anda Kurang Bergerak


Tanpa anda sadari, gerakan yang anda lakukan setiap harinya akan memiliki pengaruh yang besar terhadap proses metabolism dan pembakaran lemak/kalori dalam tubuh anda. Bisa anda bayangkan bagaimana jadinya jika anda termasuk orang yang jarang sekali bergerak, dalam artian tidak pernah berolahraga, naik motor ke tempat tujuan walau hanya berjarak 50 meter, dsb. So…mulailah menggerakkan badan anda, tapi jangan erotis ya…coz…anda bisa kena undan-undang pornografi dan porno aksi…xixixi….


(ref : blogging )



Oke…sekarang setelah anda sudah menyimak tentang apa saja yang dapat menyebabkan perut anda jadi buncit, sekarang saya akan mengajak anda untuk mengenali apa saja efek negatif atau penyakit yang dapat ditimbulkan atau resiko sakit yang mungkin harus anda alami akibat perut anda yang buncit tersebut baik pada wanita dan khususnya bagi pria, adalah sebagai berikut :


·         Kematian Mendadak atau Bisa Juga Disebut Dengan Kematian Dini


Yang harus anda ketahui adalah berdasarkan atas data dari Centers for Disease Control atau CDC, dikatakan bahwa 300 ribu jumlah kematian di Amerika Serikat per tahunnya disebabkan oleh obesitas atau kelebihan berat badan. Dimana peluang terjadinya kematian mendadak dan kematian dini bagi penderita obesitas ini adalah sebesar 50 hingga 100% bila dibandingkan dengan orang yang memiliki berat badan normal dan ideal.


·         Rentan Terhadap Penyakit Jantung ataupun Serangan Jantung


Berat badan yang berlebih termasuk juga perut yang buncit dan besar akibat lemak, secara langsung dan tidak langsung akan menurunkan jumlah kolesterol baik dalam tubuh anda dan meningkatkan tekanan darah anda. Sehingga orang yang kegemukkan biasanya akan lebih sering merasakan nyeri di dada bila dibandingkan dengan orang normal. Solusinya…bawalah diri anda ke dokter untuk diperiksa dan diberikan obat oleh mereka. Jangan pernah mengarang-ngarang obat!


·         Rentan Terhadap Penyakit Diabetes Melitus Tipe 2


Berdasarkan hasil penelitian yang ada, bahwa kenaikkan berat badan sekitar 5 hingga 10 kg akan meningkatkan resiko anda 2x lipat untuk terkena diabetes tipe dua bila dibandingkan dengan orang normal.


·      Resiko Terkena Stroke


Stroke dapat terpacu oleh penyempitan pembuluh darah yang diakibatkan oleh tekanan darah tinggi dan tingkat kolesterol yang tinggi, yang mana kedua hal tersebut adalah salah satu dari efek negatif yang ditimbulkan oleh obesitas.


·         Resiko Terkena Penyakit Kanker Menjadi Lebih Besar


Kegemukan atau obesitas dan perut yang buncit akan meningkatkan resiko untuk terkena beberapa jenis penyakit kanker, diantaranya adalah kanker usus besar, kanker empedu, kanker prostat, kanker ginjal, dan juga kanker payudara pasca proses menoupose. Khusus untuk wanita yang mengalami peningkatan berat badan lebih dari 10 kg dari sejak mereka masih muda sekitar 18 tahun hingga berusia paruh baya 40-50 tahun, resiko untuk terkena kanker payudara pasca menoupose akan dua kali lebih besar daripada wanita/perempuan dengan berat badan yang normal dan stabil.



So..setelah anda mengetahui penyebab dan akibat dari bahaya perut yang buncit, sekarang anda pasti akan bertanya-tanya, ada nggak sih langkah dan cara untuk mengatasi dan mengecilkan serta menghilangkan perut buncit dengan cara yang alami? jawabannya adalah ada. Tapi mayoritas dari langkah-langkah untuk menghilangkan perut buncit adalah dengan melalui berbagai gerakan olahraga atau fitness. So…bagi anda yang berusaha untuk mencari cara untuk mengecilkan perut anda yang membuncit tersebut tanpa melalui olahraga, senam atau fitness…hmmm…agaknya anda harus sedikit memotivasi diri anda sendiri untuk melakukan olahraga sejak dini, mulai dari yang ringan…coz…anda kan tidak harus mengangkat traktor demi meraih kebugaran dan membuat perut menjadi langsing bukan?

Sebenarnya ada 3 gerakan senam atau olahraga yang paling mudah dan paling efektif serta efisien yang bisa anda lakukan sehari-hari untuk melangsingkan perut anda yang buncit tersebut, yaitu:


a.   Sit-up


Sit-up bukan shit-up ya…(coz..itu artinya lain nanti…), adalah merupakan gerakan mengangkat tubuh dari posisi saat anda terlentang hingga ke atas dengan menggunakan atau bertumpu kepada otot perut.


b.   Push-up


Pushup adalah salah satu jenis gerakan senam yang paling mudah dan termudah untuk anda lakukan. Gerakan ini adalah mendorong tubuh ketas dari posisi terlungkup. Jika anda merasa kesulitan pada awal-awalnya, tidak usah terlalu memaksakan diri. Anda bisa memodifikasi gerakan senaman ini dengan cara menggunakan lutut anda sebagai tumpuan. Jadi saat anda mengangkat tubuh anda ke atas, tidak semata-mata mengandalkan bahu dan tangan saja.


c.   Squat


Squat adalah salah jenis gerakan senam dimana anda akan berada pada posisi seperti orang duduk (namun tanpa kursi) dan kemudian menggerakkan tubuh anda naik dan turun dengan kaki anda sebagai tumpuannya. Pada awalnya bagi anda yang belum terbiasa dengan gerakan ini, anda pasti akan merasakan kaki anda pegal-pegal…so…tidak usah dipaksa..yang penting rutinitas…:).


Jika anda belum mengetahui seperti apa gerakan push up,sit up dan squat yang baik, benar, dan tepat, anda bisa mendowload video nya di youtube atau menontonnya langsung disana.

Dan disamping itu, ada 3 jenis olahraga lainnya yang mudah dan murah untuk anda lakukan dalam upaya membuat perut buncit anda menjadi kurus, yaitu:


a)     Berlari


Anda bisa melakukan olahraga ringan dan santai ini setidaknya selama 30 menit yang ternyata mampu membakar kalori sebanyak 374 kalori. Tidak perlu lari secara cepat…cukup perlahan-lahan aja..asal rutin dan jangan memaksakan diri jika masih pemula…:).


b)     Olahraga Menggunakan Hula Hoop


Anda bisa menggunakan hula hoop sebagai salah satu media atau alat untuk menghilangkan dan membakar lapisan lemak di perut anda. Lakukan olahraga dengan menggunakan hula hoop tersebut setidaknya selama 10 menit sambil anda berjalan santai. Hal tersebut dapat membakar sekitar 100 kalori dalam tubuh anda.


c)     Olahraga Lompat Tali


Anda bisa melakukan olahraga lompat tali sebagai salah satu obat ataupun resep alami untuk mengecilkan perut buncit anda. Lakukan selama kurang lebih 15 menit dan hal tersebut akan membakar setidaknya 730 kalori dalam tubuh anda.



Disamping anda rutin untuk berolahraga, baik fitnes dengan menggunakan alat fitness atau hanya melakukan gerakan-gerakan senam yang sederhana dan mudah, anda juga harus mengimbanginya dengan mengatur atau memperbaiki pola hidup dan pola makan anda. Berikut ini ada beberapa tips bagi anda yang dapat anda gunakan untuk kecilkan, hilangkan, dan menghindari perut buncit…silahkan disimak… Oya...sebagai catatan sedikit..banyak orang yang mencoba untuk atasi petut buncit dan besar mereka tanpa olahraga..alias dengan mencoba berbagai ramuan dan krim yang ada. Jika anda termasuk kedalam kategori yang seperti itu, ada baiknya sebelum anda mencoba berbagai macam obat penggecil perut buncit, anda konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter anda.


Minumlah Air Putih Yang Sehat Dan Rajin Setiap Harinya


Mengkonsumsi air putih yang cukup akan dapat membantu mencairkan konsentrasi sodium di dalam badan anda. Dan disamping itu, air putih juga dapat membantu kerja empedu anda untuk mengeluarkan racun yang ada di dalam tubuh anda. Dan hal ini adalah salah satu cara alami yang dapat anda lakukan untuk dapat mengecilkan dan menghilangkan perut buncit anda. Tapi cara ini adalah bukan cara mengecilkan perut buncit secara atau dengan cepat, so…anda mesti harus bersabar dalam menunggu hasilnya. Air putih adalah salah satu “ramuan alami” yang dapat membantu untuk mengatasi perut buncit anda.



Mengkonsumsi Pepaya


Mengkonsumsi papaya adalah salah satu langkah dan cara yang alami untuk dapat mengecilkan perut yang buncit. Dimana pepaya memiliki enzim yang dapat membantu pencernaan anda untuk dapat berkerja lebih efektif dan lancar.


Dengan Akupuntur


Metode alternatif lainnya untuk menguruskan perut buncit adalah dengan menggunakan pengobatan alternatif tusuk jarum atau akupuntur. Metode akupuntur sendiri dipercaya baik untuk kesehatan karena dapat menyeimbangkan sistem-sistem organ tubuh anda.


Dengan Olahraga Yang Teratur


Saya rasa, saya tidak perlu membahasnya kembali karena sudah saya jelaskan diatas. Namun sebagai tambahan, olahraga menurut saya adalah salah satu cara dan metode ataupun resep yang paling ampuh untuk dapat mengatasi masalah perut buncit anda. Namun jangan anda berharap bahwa dengan melakukan olahraga, perut buncit anda bisa hilang ataupun menjadi sixpack dan rata dalam waktu yang cepat dan singkat, seperti dalam waktu 1 hari/3 hari/2 minggu/1 bulan…terkadang anda baru bisa mendapatkan hasilnya setelah satu tahun berjuang…:).


Mengkonsumsi Makanan Yang Mengadung Serat Yang Tinggi


Makanan yang mengandung serat yang tinggi akan sangat membantu pencernaan anda untuk dapat bekerja lebih baik. Makanan-makanan yang termasuk memiliki kandungan serat yang tinggi antara lain kacang-kacangan, sayur-sayuran, buah, protein, dan daging (dengan catatan memiliki lemak yang sedikit).



Atur Pola Makan Anda


Beberapa artikel yg saya baca (penchenk) mengatakan bahwa pola makan yang benar itu adalah sebagai berikut:

Ø  Hindari untuk makan (baik besar maupun kecil) 3 jam sebelum anda tidur.

Ø  Saat anda sarapan, sebaiknya asupan kalori yang anda makan saat itu sekitar 200 kalori. Jumlah tersebut dapat anda dapatkan dari makanan sebagai berikut: roti+ selai, telur dadar I butir, dan setengah gelas susu.

Ø  Ketika anda makan siang, sebaiknya asupan kalori yang diterima oleh tubuh anda saat itu adalah sebesar 400 kalori, atau setara dengan setengah porsi dari ukuran rata2 makan siang orang di Indonesia. Dan jika 2 atau 3 jam kemudian anda merasa lapar kembali, anda bisa memakan buah-buahan segar sebagai salah satu snack atau "makanan kecil" anda.

Ø  Dan yang terakhir, untuk makan malam…sebaiknya asupan kalori yang diterima oleh tubuh adalah sebesar 400 kalori.

Ø  Dan yang terpenting adalah, pada saat anda makan..usahakan anda makan secara perlahan…tidak perlu terburu-buru…coz...belanda sudah meninggalkan negeri ini…hohoho…



Tidur atau Istirahat Yang Cukup


Setelah seharian anda beraktifitas, pada malam hari…gunakanlah waktu tersebut untuk tidur dan memulihkan kondisi tubuh anda. Orang dewasa baik muda ataupun setengah baya..membutuhkan jam tidur minimal sebanyak 6 hingga 7 jam. So…penuhi waktu tidur anda agar badan anda menjadi lebih segar di hari esok.






Demikianlah www.tips mengecilkan dan menghilangkan perut buncit.com, dengan 7 cara alami dan tradisional. Semoga artikel ini dapat memberikan manfaat bagi anda. Anda juga bisa menyimak artikel lainnya tentang cara merawat rambut berjilbab dan tips mengencangkan bokong scr alami. Sampai bertemu di artikel lainnya, masih di http://anekatipsdanproduk.blogspot.com

Tips Cara Memutihkan Selangkangan Yang Hitam Secara Alami Tradisional



Selamat datang di http://anekatipsdanproduk.blogspot.com. Masih lanjutan dari seri artikel yang sebelumnya, yaitu cara memutihkan ketiak. Kali ini saya akan mengajak anda untuk membahas tentang bagaimana sih tips cara memutihkan selangkangan pada paha yang hitam dengan cara alami dan bahan tradisional baik bagi wanita/perempuan dan pria/laki-laki. So..silahkan disimak artikel berikut ini…

Meskipun selangkangan pada paha adalah merupakan area yang tertutup dan merupakan privasi anda dan tidak terlihat oleh orang lain, namun hal tersebut jangan lantas menjadikan anda berfikir bahwa anda tidak perlu terlalu pusing dan memberikan perhatian untuk merawatnya..karena toh nggak ada yang lihat gitu loh…:P Tapi agaknya pemikiran anda yang seperti itu adalah kurang tepat untuk anda lakukan, kenapa? Karena meskipun orang lain tidak dapat melihatnya dan hanya anda sendiri yang dapat..namun menjaga kebersihan dan kesehatan tubuh adalah penting adanya. Terutama merawat dan menjaga kulit tubuh anda agar tetap sehat..dan tidak terkecuali pada area di sekitar selangkangan anda yang bagi sebagian orang memang memiliki keluhan dengan warna kulit yang lebih hitam bila dibandingkan bagian kulit tubuh yang lainnya.

Meskipun sebenarnya warna kulit yang tampak lebih gelap secara umum dapat anda jumpai pada bagian kulit tubuh, seperti lipatan leher, kulit siku dan lutut, dan kulit ketiak, serta kulit selangkangan. Ada beberapa hal yang dapat menyebabkan kulit paha selangkangan anda menjadi menghitam, antara lain karena:

Ø    Daerah lipatan paha/selangkangan anda terlalu sering terkena gesekkan akibat anda terlalu sering dalam memakai celana yang ketat, khususnya celana denim yang terlalu ketat.

Ø    Akibat dari jamur atau infeksi yang terjadi di sekitar kulit selangkangan anda dan menimbulkan rasa gatal dan anda secara tidak sadar menggaruknya hingga akhirnya menimbulkan noda-noda hitam.

Ø Dan warna hitam pada bagian kulit selangkangan juga bisa di sebabkan oleh adanya kelainan pigmen yang diakibatkan oleh terakumulasinya pigmen-pigmen yang ada setelah terjadinya proses peradangan akut/kronis. Kelainan pigmen tersebut biasa disebut dengan nama HPI atau Hiperpigmentasi Post Inflamasi.

Ø   Adanya resistensi insulin pada daerah lipatan yang dapat menimbulkan warna kulit yang lebih gelap pada area tersebut. Biasanya hal ini terjadi pada lelaki atau wanita yang memiliki berat badan yang berlebih atau gemuk.

Ø         Karena faktor usia.

Ø         Karena faktor hormonal.

Untuk mencegah agar kulit selangkangan anda tidak menghitam, anda bisa melakukan langkah-langkah seperti di bawah ini seperti yang saya kutip dari salah satu sumber referensi saya health.liputan6, yaitu:

ü  Hindari Untuk Terlalu Sering Menggunakan Pakaian Yang Ketat


Sebaiknya anda menggunakan pakaian yang masih dapat memberikan “ruang bernafas” atau longgar bagi kulit tubuh anda dan umumnya terbuat dari bahan katun & linen. Hindari untuk menggunakan pakaian ketat yang terbuat dari bahan nilon n spandex.

ü  Jaga Kelembaban Lipatan Paha/Selangkangan Anda


Setelah anda mandi, sebaiknya anda memperhatikan untuk segera mengeringkan kulit badan anda dengan cara mengelap secara halus dan dengan menggunakan handuk yang memiliki daya serap yang cukup tinggi, khususnya pada bagian kulit selangkangan anda. Dan jika anda termasuk orang yang memiliki keringat yang berlebih, sebaiknya anda menggunakan bedak wangi untuk menghilangkan aroma tak sedap pada bagian selangkangan anda dan untuk menjaga kelembaban pada kulit selangkangan anda tersebut.

ü  Rajinlah Dalam Meminum Susu Hangat Yang Di campur Sejumput Kunyit


Hal ini akan dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh anda dan dapat mengatasi infeksi yang terjadi.

ü  Usahakan Untuk Menjaga Berat Badan Anda


ü  Minumlah Air Putih Sesuai Dengan Ketentuan Yang Ada Yaitu Minimal 8 Gelas Per Hari


ü  Jika Anda Memutuskan Untuk Memakai Krim Pemutih, Sebaiknya Anda Melakukan Uji Alergi Terlebih Dahulu Terhadap Krim Tersebut..Apakah Anda Cocok Atau Tidak


Sebenarnya cara untuk memutihkan kulit selangkangan yang hitam secara alami dan secara tradisional dapat anda lakukan apabila masih berada di lapisan kulit terluar selangkangan anda. Namun apabila warna kehitaman tersebut sudah menembus lapisan kulit yang selanjutnya, maka satu-satunya cara memutihkan selangkangan yang hitam adalah dengan berkonsultasi kepada dokter kulit anda. Dan satu hal yang perlu untuk anda ingat bahwa tidak ada cara cepat alami untuk memutihkan kulit selangkangan yang hitam, semuanya pasti membutuhkan kesabaran dan ketekunan anda dalam mengatasi dan mengobatinya.

So..di bawah ini saya akan mencoba untuk berbagai kepada anda tentang resep atau ramuan traditional dan alami yang dapat anda gunakan sebagai salah satu cara memutihkan bagian kulit selangkangan anda yang hitam dengan menggunakan bahan-bahan alami yang dapat dengan mudah anda temui setiap harinya…tanpa harus berbasa-basi lagi..silahkan disimak tip-tip cara memutihkan selangkangan yang hitam secara tradisional dengan bahan alami berikut ini…cekidot…


Tips Pertama: Jeruk Nipis


Tips Cara memutihkan selangkangan yg hitam secara alami yang pertama adalah dengan menggunakan jeruk nipis. Caranya adalah sebagai berikut campurlah air perasan jeruk nipis dengan kapur sirih dan aduklah hingga merata. Setelah itu oleskan resep alami tersebut ke bagian kulit selangkangan anda yang menghitam setiap kali anda selesai mandi. Lalu diamkan beberapa saat dan bersihkan. Lakukan hal ini secara teratur dan bersabarlah dalam menunggu hasilnya.


Tips Kedua: Pasta Gigi atau Odol


Cara yang kedua untuk bisa memutihkan kulit selangkangan anda yang itam adalah dengan menggunakan odol atau pasta gigi. Caranya adalah sangat mudah, yaitu dengan cukup mengoleskan pasta gigi yang anda miliki ke area kulit selangkangan anda yang hitam tersebut dan biarkan hingga mengering lalu basuh dengan air hangat + handuk hingga bersih.


Tips Ketiga: Menggunakan Almond Bubuk


Cara memutihkan bagian selangkangan yang hitam dengan menggunakan almond bubuk, caranya adalah oleskan bubuk almond tersebut mulai dari bagian paha dalam dan paha luar anda pada waktu malam. Lakukan secara rutin dan bersabarlah dalam menunggu hasilnya.


Tips Keempat: Bubuk Kunyit,Yogurt, dan Jeruk Nipis


Anda juga dapat membuat krim pemutih sendiri plus antiseptik alami dengan menggunakan bahan-bahan seperti bubuk kunyit yang dicampur dengan yogurt dan air perasan jeruk nipis hingga berbentuk pasta. Lalu oleskan ramuan natural anda tersebut ke daerah selangkangan anda.


Tips Kelima: Buah Mentimun atau Sayuran Mentimun


Cara memutihkan selangkangan yang hitam alami dengan menggunakan mentimun adalah sebagai berikut parut satu buah mentimun yang sebelumnya sudah anda cuci dengan bersih, dan kemudian peras parutan mentimun tersebut untuk anda ambil sari-nya. Dan lalu campurkan dengan bahan alami lainnya seperti air lemon dan aduk hingga merata. Lalu oleskan resep traditional anda tersebut ke daerah lipatan paha anda (kulit selangkangan) secara merata. Diamkan beberapa saat hingga mengering lalu bersihkan. Lakukan hal ini secara teratur dan bersabarlah menunggu hasilnya.


Tips Keenam: Sabun Alami


Anda juga bisa memutihkan kulit selangkangan anda dengan menggunakan sabun yang mengandung bahan-bahan alami atau natural seperti bahan licorice hitam. Atau anda juga menggunakan sabun yang mengandung bahan alami gandum yang dapat membantu pengelupasan kulit secara alami.


Tips Ketujuh: Menggunakan Krim Pemutih


Disamping itu, anda juga dapat menggunakan krim pemutih yang mengandung asam salisilat, atau hydroquinone, atau asam alfa hidroksil…yang memiliki sifat dapat membantu anda untuk memperbaiki tekstur kulit dan memutihkan kulit.



(referensi: dari berbagai sumber)




Demikianlah artikel tips dan produk kali ini tentang bagaimana cara memutihkan kulit selangkangan yang hitam secara natural dan tradisional, anda bisa memilih salah satu tips diatas yang bisa anda gunakan untuk mengatasi permasalahan anda tersebut. Sebenarnya ada satu lagi bahan alami lainnya yaitu dengan menggunakan air tawas, tapi saya tidak begitu sreg untuk mencantumkannya di sini. Anda juga bisa melihat artikel lainnya tentang tip merawat kuku dan tips merawat kulit yang teriritasi. Sampai bertemu di artikel selanjutnya, masih di http://anekatipsdanproduk.blogspot.com


Share This Article