Tips Perawatan Jok Mobil Berbahan Beludru


Selamat datang di http://anekatipsdanproduk.blogspot.com. Artikel tips perawatan kali ini masih membahas tentang cara perawatan jok mobl anda yang berbahan beludru, setelah di artikel sebelumnya kita sudah membahas tentang bagaimana merawat jok mobil anda (secara umum). So…silahkan disimak artikel berikut ini….cekidot….:)

Perawatan kain jok mobil yang memiliki bahan beludru memang agak lebih kompleks dan harus lebih teliti jika dibandingan dengan bahan jok jenis lainnya, hal ini dikarenakan lapis jok mobil jenis beludru tergolong cukup halus sehingga cara merawatnya dan cara membersihkan-nya pun membutuhkan kehati-hatian. Namun meskipun begitu perawatan terhadap sarung jok mobil anda yang berbahan beludru tetap harus anda lakukan karena jok kursi mobil yang bersih dan harum tentu akan memiliki dampak yang positif terhadap interior mobil anda secara keseluruhan. Lalu pertanyaannya adalah bagaimana cara merawat bahan jok mobil beludru? Tenang saya punya tips nya untuk anda berikut ini:


Tips Pertama


Siapkan beberapa peralatan berikut yang akan mendukung anda dalam menjalankan aksi bersih – bersih anda, yaitu:sikat yang memiliki bulu yang lembut, lap bersih, vacuum cleaner, dan cairan pembersih khusus untuk bahan jok kain beludru yang bisa anda beli di toko terdekat di rumah anda tapi kalau anda mau belinya di toko yang jauh boleh kok…..:)


Tips Kedua


Yang pertama kali yang harus anda lakukan adalah membersihkan kotoran atau debu yang mungkin menempel pada lapis jok mobil anda dengan menggunakan vacuum cleaner.

Tips ketiga


Setelah anda yakin sudah bersih, maka selanjutnya anda bisa menyemprotkan busa pembersih yang sudah anda siapkan sebelumnya. Sebagai catatan, busa pembersih tersebut anda semprotkan secara bertahap dan bagian per bagian.


Tips Keempat


 Setelah itu anda harus segera untuk menyikat bagian dari jok kursi mobil yang sudah anda semprotkan tadi dengan menggunakan sikat yang sudah anda siapkan sebelumnya. Sebagai catatan, anda harus menyikatnya dengan cara satu arah ya..jangan bolak balik.


Tips Kelima


Jika anda melihat ada noda pada kain jok mobil anda, maka anda bisa menggunakan cara diatas hingga beberapa kali sampai noda tersebut hilang. Sebaiknya jika anda melihat ada kotoran/noda yang hinggap di lapis jok mobil anda, harus secepatnya dibersihkan. Karena dikhawatirkan noda tersebut akan membekas. Sesuatu yang membekas susah hilang bro…sama seperti halnya dengan cinta pertama…hihihi…..


Tips Keenam


Langkah yang selanjutnya adalah di lap dengan menggunakan lap kering yang sudah anda siapkan sebelumnya, hingga bersih.


Tips Ketujuh


Proses selanjutnya adalah menjemur jok anda di bawah sinar matahari. Tapi disini saya sarankan untuk tidak menjemurnya dengan cara kontak langsung terhadap sinar matahari ya…:). Atau kalau anda engan untuk melepas jok mobil anda untuk dijemur, anda bisa membuka semua pintu dan kaca agar jok mobil bludru anda bisa cepat kering dan tidak meninggalkan bau yang tidak sedap. Proses pengeringan ini sendiri biasanya memakan waktu selama 3 jam dalam kondisi waktu normal.



(referensi:dari berbagai sumber)


Demikianlah tips cara merawat jok mobil berbahan beludru. Semoga tips ini dapat membantu anda dan menambah wawasan serta pengetahuan anda. Dan semoga anda bisa memberikan perawatan yang bagus, terbaik, bagi jok mobil beluderu kesayangan anda tersebut tanpa harus memperhitungkan murah atau tidaknya biaya perawatan tersebut...coz...itu semua untuk kenyamanan anda dalam berkendara nantiinya.  Anda juga bisa membaca artikel tentang tips merawat interior mobil di artikel selanjutnya. sampai bertemu di artikel tentang aneka tips dan produk lainnya, masih di http://anekatipsdanproduk.blogspot.com

No comments:

Post a Comment

Share This Article